Hati-hati dengan Pop-Up dari www.rankwidget.com

Unknown | 10:33:00 PM | 5 komentar

Saya tidak ada unsur sara dalam hal ini, dan tidak ada bermaksud menjelek-kan "rankwidget.com". Sengaja saya posting artikel ini, karena saya sendiri sudah terkena imbasnya. Untungnya sih sudah saya antisipasi dengan membuang script rank widget dari mereka.

Dari segi widget sendiri, sebenarnya tidak ada masalah. Justru widget dari mereka cukup baik dan cantik. Namun satu yang saya tidak suka, adalah adanya Pop-Up yang muncul. Awalnya saya sendiri tidak mengetahui dengan jelas, dari mana Pop-up itu muncul, karena setahu saya, saya tidak ada mendaftarkan advertising Pop-Up manapun. Setelah Blog walking, ternyata bukan hanya saya yang mengalami hal ini, Blogger luar pun juga terkena imbas, contohnya blog ini , ini, dan banyak lagi lainnya. Nggak tanggung-tanggung, mereka juga mendapati iklan inline text dari "adsclicksor" mulai bermunculan di Blog mereka. Wah... wah... bisa dibilang rankwidget.com menghack blog kita secara halus.

Awalnya memang saya sudah mencurigai rankwidget.com ini lah penyebabnya, karena Pop-Up muncul setelah saya gunakan widget dari mereka.

Lalu dimana kerugiannya, kenapa harus hati-hati???

Mungkin, bagi sebagian orang hal ini tidak masalah. Tapi menurut saya pribadi, Pop-Up sangatlah menggangu, kenapa mengganggu ...??? Bayangkan jika pengunjung mengunjungi web-blog anda, dan setiap page di load, maka akan muncul Pop-Up. Apalagi jika Advertising yang muncul nggak sesuai a.k.a tidak jelas dan tampil 1-3 Pop-Up sekaligus. Lama-lama tuh pengunjung bakal kesel dan bisa-bisa nggak mau balik lagi ke web-blog Anda. Nah, Kalo' emang itu Pop-Up dari advertiser anda dan memang anda tujukan untuk itu, ya nggak masalah. Tapi jika hal itu menguntungkan pihak lain ya kita rugi dunks.

Me....mang jaman sekarang nggak ada yang gratis, kalo' bisa harus ada timbal balik dari kita sebagai wujud terima kasih kepada mereka yang telah susah payah membuat widget tersebut. Tapi, segi negativenya itu lho yang sangat tidak kita inginkan. Memang ada penghalangnya, yakni plugin browser yang dapat memblock setiap Pop-Up. Tapi apakah bisa menjamin dapat melawan script mereka yang selalu update (ingat...tujuan mereka adalah memaksa anda melihat Pop-Up).

So... be carefull ya...

Category:

About Wan Adamsyah Rival Baros:
Adam adalah seorang Profesional Blogger, Online Enteprenuer, Web Designer, Web Developer, IT Support and Trainer. Saya memulai blogging sejak 2006 dan memutuskan untuk menjadi profesional blogger di tahun 2009. Tulisan saya banyak bercerita mengenai Teknologi Informasi dan perkembangannya.

5 comments:

  1. Wah iya saya juga tertipu, tapi sekarang sudah sy delete widgetnya, thanks share infonya

    ReplyDelete
  2. senang jika bisa membantu :D

    ReplyDelete
  3. iyya saya jg smpai trtipu kadang-kadang membuat sayya menutp smua jendela browser. sebel dech

    ReplyDelete
  4. @belajar blog : iya mas, makanya saya informasikan. Semoga bisa membantu teman-teman.

    ReplyDelete